Investing for Living, Begini Cara Hidup dari Investasi Saham

Jakarta, CNBC Indonesia – Salah satu cara mencapai sebuah kebebasan finansial atau financial freedom adalah dengan investasi.

Dengan berinvestasi diharapkan seorang investor dapat menikmati capital gain dan juga dividen dari sebuah saham.

Selain keinginan untuk mencapai kebebasan finansial, biaya kebutuhan hidup yang makin meningkat membuat banyak masyarakat Indonesia kini melek akan investasi.

Baca: Daftar Baru Orang Terkaya RI 2023, Cek Hartanya

Menurut data Kustodian Sentral Efek Indonesia (KSEI), jumlah investor pasar modal di Indonesia telah mencapai 11,58 juta investor per Agustus 2023. Jumlah tersebut meningkat 1,4% dari bulan sebelumnya (mtm) yang sebanyak 11,42 juta investor.

Investasi memang menjadi jalan agar uang yang bisa bekerja sehingga saat tidur pun kekayaan bertambah.

Lalu berapa modal yang dibutuhkan untuk biaya hidup dari sebuah dividen saham?

Anggap biaya kebutuhan hidup per bulan setara dengan upah minimum provinsi (UMP) Jakarta sebesar Rp5.067.381. Jika dikalikan setahun maka biaya yang dibutuhkan untuk membiayai hidup selama satu tahun adalah sebesar Rp60.808.572.

Lalu berapa modalnya yang dibutuhkan untuk mendapatkan dividen sebesar Rp60,8 juta per tahun?

Apakah modal di bawah Rp 1 miliar dapat menutupi biayai hidup dengan angka tersebut?

Bila Anda cermat maka ada banyak saham yang jadi pilihan dan disesuaikan kantong. Beberapa saham menawarkan modal di bawah Rp 200 juta jika Anda ingin hidup cukup dari yield dividend. Berikut saham-saham yang paling rajin membagikan dividen beserta yield dan perhitungan modal yang dibutuhkan.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*